Benarkah Biaya Perawatan Mobil Matic Lebih Mahal?

Benarkah Biaya Perawatan Mobil Matic Lebih Mahal?

Honda Bintang –  Banyak anggapan bahwa biaya perawatan mobil matic lebih mahal dibanding mobil manual. Anggapan ini bukan tanpa alasan, harga pasaran komponen mobil matic memang sedikit lebih mahal dari komponan mobil manual. Kendati demikian, belakangan ini mobil matic banyak diminati.

Kemudahan pengoprasian serta akselerasi yang baik menjadi alasan mobil bertransmisi matic banyak diminati, khususnya pada masyarakat perkotaan. Rutinitas dan mobilitas yang tinggi dan kondisi lalu lintas yang padat, membuat mobil bertransmisi matic adalah pilihan yang tepat.

Baca: 4 Sebab Transmisi Mobil Matic Nyangkut

Sebagai perbandingan, pada mobil matic penggantian oli transmisi dan oli mesin matic dilakukan mulai dari 40.000 KM, 50.000 KM bahkan sampai 100.000 KM. Setiap kali penggantian dibutuhkan 4 sampai 5 liter oli transmisi seharga 900 ribuan dan penggantian oli mesin matic menghabiskan biaya sekitar 200 ribuan.

Sedangkan pada mobil manual, penggantian oli transmisi hanya membutuhkan satu sampai dua liter dengan biaya sekitar 100 sampai 400 ribuan. Sama dengan mobil matic, oli mesin mobil manual pun harus dilakukan penggantian dengan kisaran biaya sebesar 85 sampai 200 ribuan tergantung jenis oli yang digunakan.

Baca Juga: Update Harga Mobil Honda Terbaru Juli 2022

Jika dikalkulasi dari perbandingan diatas, biaya perawatan mobil matic sedikit lebih mahal dibanding mobil manual. Namun mengingat jangka waktu perawatan mobil matic relatif lebih panjang, maka tak ada salahnya memilih mobil bertransmisi matic sebagai mobil harian.

Untuk informasi Booking Service dan layanan Service Home Visit, Silahkan menghubungi.
Ihsan
☎️ : 087887761712 

Untuk informasi Body Repair dan layanan pickup Jabodetabek, Silahkan menghubungi.
Andika
☎️ : 085799246627 

Untuk informasi pembelian mobil dan layanan trade in, Silahkan menghubungi.
Costumer Service
☎️ : 081319700400