Kunci Immobilizer Mati? Begini Solusinya
Honda Bintang – Belakangan ini penggunaan sistem keyless semakin marak digunakan baik pada mobil ataupun motor. Sistem keyless sendiri pada mobil lebih sering disebut dengan kunci immobilizer. Kunci immobilizer merupakan perangkat keamanan canggih pada kunci mobil yang terkoneksi dengan ECU mesin.
Selayaknya perangkat elektronik pada umumnya, kunci immobilizer juga bisa rusak. Kasus kerusakan yang sering ditemui pada kunci tersebut adalah kunci yang tidak bereaksi saat ingin menghidupkan mesin dan membuka pintu. Pada mobil yang sudah menggunakan sistem keamanan keyless entry, pintu tidak akan bisa dibuka jika kunci tersebut rusak atau tidak berfungsi.
Baca: 3 Alasan Memilih Asuransi All Risk Dibanding TLO
Biasanya, penyebab rusaknya kunci immobilizer karena pernah jatuh atau terkena air. Jika sudah begitu, hal yang dapat dilakukan adalah mendiamkannya beberapa saat kemudian coba lagi atau bisa menggunakan kunci manual. Hal itu karena perangkat elektronik yang terdapat didalamnya menjadi tidak aktif untuk sesaat akibat dari benturan atau cipratan air.
Lain halnya jika mesin mobil tidak merespon ketika dihidupkan melalui kunci immobilizer. Hal tersebut bisa disebabkan oleh trasnmitter proximitinya sudah mulai melemah. Solusinya adalah dengan mendekatkan kunci ke tombol start engine, tujuannya agar sinyal transmitter lebih mudah diterima ECU.
Baca Juga: 5 Jenis Asuransi Mobil Beserta Manfaatnya
Untuk informasi Booking Service dan layanan Service Home Visit, Silahkan menghubungi.
Ihsan
☎️ : 087887761712
Untuk informasi Body Repair dan layanan pickup Jabodetabek, Silahkan menghubungi.
Andika
☎️ : 085799246627
Untuk informasi pembelian mobil dan layanan trade in, Silahkan menghubungi.
Costumer Service
☎️ : 081319700400