Serupa Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Keyless dan Immobilizer Pada Mobil

Serupa Tapi Tak Sama, Ini Perbedaan Keyless dan Immobilizer Pada Mobil

Honda Bintang – Serupa tapi tak sama, itulah kalimat yang tepat untuk menggambarkan istilah keyless dan immobilizer. Penggunaan keyless pada kendaraan bermotor semakin marak, tak hanya mobil produsen motorpun sudha banyak yang mulai mengadopsi sistem ini. Sistem ini bekerja dengan mengandalkan electronic control unit (ECU) untuk menyalakan mesin.

Tak sedikit masyarakat yang menganggap bahwa keyless dan immobilizer itu sama. Padahal keduanya merupakan dua hal yang berbeda. Lalu dimana letak perbedaannya? kali ini akan diulas perbedaan keyless dan immobilizer pada mobil.

Baca: Tak Sembarangan, Ini Syarat dan Harga Duplikat Kunci Immobilizer

Keyless

Sesuai dengan namanya, keyless tidak lagi menyertakan anak kunci manual sebagaimana terdapat pada kunci mobil konvensional. Kunci tersebut sudah digantikan dengan remot, sehingga pemilik mobil dimudahkan untuk membukan atau mengunci pintu mobil dan bahkan sampai mendeteksi posisi mobil dalam jarak tertentu.

Pada beberapa model mobil terbaru seperti All New Honda HRV, All New Honda BRV, Honda City Hathcback RS dan beberapa model lainnya, pintu mobil akan langsung terkunci saat remot mobil menjauh kurang lebih 1 meter. Teknologi ini bisa berjalan karena adanya pancaran sinyal dari transmitter remot mobil yang memberikan suatu perintah kemudian diterima oleh receiver di dalam mobil.

Immobilizer

Sedangkan immobilizer adalah sistem keamanan yang mentransmisikan sinyal dari kunci dan menghubungkannya ke ECU. Immobilizer juga memiliki fungsi untuk menyalakan atau mematikan mesin dalam jarak tertentu. Dari penjelasan kedua fungsi tersebut, dapat dibedakan bahwa keyless dan immobilizer berbeda tetapi saling berhubungan.

Jika ditelisik ke belakang, sistem pengaman kunci immobilizer telah lebih dulu ada. Sistem pengaman kunci immobilizer terbilang rumit karena bekerja dengan enkripsi kode-kode tertentu. Kode keamanan tersebut tidak mudah ditembus guna mencegah aksi pencurian kendaraan. Immobilizer bekerja dengan rangkaian transporder cip pada kunci mobil, kemudian ada transporder pada lubang kunci sampai terhubung ke ECU.

Baca Juga: Kunci Immobilizer Mati? Begini Solusinya

Demikian penjelasan mengenai perbedaan keyless dan immobilizer pada mobil. Selalu pastikan untuk tidak meninggalkan barang-barang berharga di dalam mobil. Untuk info cara pembelian dan perbaikan mobil Honda, bisa langsung menghubungi hotline whatsapp kami dibawah ini.

Untuk informasi Booking Service dan layanan Service Home Visit, Silahkan menghubungi.
Ihsan
☎️ : 087887761712 

Untuk informasi Body Repair dan layanan pickup Jabodetabek, Silahkan menghubungi.
Andika
☎️ : 085799246627 

Untuk informasi pembelian mobil dan layanan trade in, Silahkan menghubungi.
Costumer Service
☎️ : 081319700400